Lompat ke isi utama

Berita

Sosialisasikan Pengawasan Partisipatif, Daniel: Kesadaran Berpolitik itu Fitrah

Sosialisasikan Pengawasan Partisipatif, Daniel: Kesadaran Berpolitik itu Fitrah

Bawaslu Jakarta Selatan kembali menggelar sosialisasi pengawasan partisipatif dengan mengundang kelompok-kelompok strategis seperti Ormas, OKP sampai siswa-siswi di wilayah Jakarta Selatan.

Kegiatan yang dilaksanakan di Hotel Aston Priority Simatupang itu (12/04) menghadirkan dua pemateri kompeten di bidang kajian Pemilu. Salah satu pemateri mengajak peserta untuk berpikir tidak hanya soal teknis Pemilu, tapi bagaimana politik bisa menentukan kehidupan manusia, bukan hanya Pemilu.

"Dari Bapak Ibu bangun sampai kembali tidur, itu ditentukan oleh politik, artintya kesadaran berpolitik itu fitrah," papar Daniel yang menjabat rektor Institut Teknologi dan Bisnis Vinus (ITBV) Bogor itu.